-->

WELCOME TO

GADGETS IN THINK

Share Informasi, Berita, Rumor Seputar Gadget.
GadgetsInThink Line: @tjh3179q

Huawei Honor V8 Resmi Dirilis dengan Dual Camera

Huawei secara resmi mengumumkan flagship terbaru mereka yakni Honor V8 selasa kemarin di China. 

Huawei Honor V8 hadir dengan body full metal dengan finishing yang tampak sangat berkelas. Design nya tak jauh berbeda dari Huawei P9 series. Honor V8 nantinya akan tersedia dalam enam varian warna yakni Ceramic White, Rose Gold, Ice Silver, Champagne Gold, Elegant Gray, dan Light Gold Platinum. Body dari Honor V8 pun terbilang tipis, hanya miliki ketebalan 7.5 mm dengan berat sekitar 170gram.
Honor V8 hadir dengan bentang layar seluas 5.7 inch dengan resolusi 2K display (515 ppi) untuk varian tertingginya. Sedangkan varian standart nya punya resolusi 1080p dengan bentang layar yang sama. Smartphone ini dikabarkan menawarkan fitur "Professional Eye Protection Technology" di layar nya. Layar ini diklaim sangat ideal untuk menunjang kegiatan menonton video atau film dengan adanya fitur "Special Cinema Mode" pada kondisi Landscape dan terdapat fitur lainnya seperti stereo speaker untuk menunjang pengalaman multimedia penggunanya.

Masuk ke bagian dalam dari Honor V8, terdapat chipset Kirin 950 Octa-Core, RAM sebesar 4GB dengan Internal 32GB/64GB dan disediakan slot MicroSD. Untuk battery, Honor V8 disokong battery dengan kapasitas 3500mAh dan mendukung fast charging (9V 2A). Untuk keamanan, Honor V8 dilengkapi 3D Fingerprint Technology. Ponsel ini juga sudah mendukung Mobile Payments serta dilengkapi NFC yang dapat di sinkronkan dengan kartu kredit.
Lanjut ke bagian paling menarik dari Honor V8 yakni Kamera. Honor V8 dibekali dengan dual kamera 12MP di bagian belakang. Satu lensa RGB dan satu lensa Monochrome yang sama seperti dual camera di Huawei P9. Kamera belakangnya ini juga di tunjang tiga tipe fokus yang berbeda, yakni PDAF, Depth of Focus dan Laser Focus. Kamera utama pada Honor V8 ini juga mendukung pengambilan "Dynamic 3D Panorama". Sayangnya belum terdapat sampel kamera dari ponsel ini. Untuk menunjang aktifitas selfie, ponsel ini dibekali kamera 8MP di depan.

Fitur fitur lain yang ada di Honor V8: Dual SIM dengan konektivitas 4G LTE, Wi-Fi, IR Port, NFC (hanya pada varian tertentu). Smartphone ini sudah berjalan pada Android 6.0 Marshmallow dengan User Interface EMUI 4.1 . 

Varian-Varian Honor V8 (Harga kisaran Rupiah):
  • 4GB RAM/32GB Storage dengan Layar FullHD, Tanpa NFC: 4,6 Juta
  • 4GB RAM/32GB Storage dengan Layar FullHD + NFC: 5 Juta
  • 4GB RAM/64GB Storage dengan Layar 2K + NFC: 5,7 Juta

Honor V8 sudah bisa dipesan di OPPOMART

Sumber: GizmoChina

Share this:

ABOUT ME

Thanks buat yang sudah menyempatkan waktu untuk membaca post GadgetsInThink. Kunjungi terus GadgetsInThink tiap hari, karena akan ada post baru tiap harinya. Add juga Line GadgetsInThink: @tjh3179q

JOIN CONVERSATION

    Blogger Comment

0 comments :

Post a Comment