-->

WELCOME TO

GADGETS IN THINK

Share Informasi, Berita, Rumor Seputar Gadget.
GadgetsInThink Line: @tjh3179q

Apple Sebar Undangan untuk Event 7 September Mendatang


Beberapa bulan terakhir kita disuguhi dengan cukup banyak rumor mengenai perangkat smartphone terbaru yang akan dirilis oleh Apple Tahun ini. Mulai dari render design, spesifikasi sampai foto-foto yang menunjukkan perangkat dari iPhone terbaru ini. Dan sepertinya rumor rumor tersebut akan segera terjawab. Pasalnya Apple mulai menyebar sebuah undangan untuk sebuah event yang akan diselenggarakan pada 7 September di San Fransisco.

Undangan nya pun terlihat simpel dengan mempertunjukkan tanggal dan juga tempat event tersebut berlangsung. Dalam tiga tahun terakhir, Apple selalu memperkenalkan perangkat iPhone terbarunya di bulan September. Jadi hampir bisa dipastikan bahwa pada acara tersebut Apple akan memperkenalkan perangkat iPhone terbaru.


Dikutip dari GSMArena, tahun ini kemungkinan Apple akan memperkenalkan dua varian dari iPhone terbarunya. Namun nama dari perangkat terbaru Apple ini masih menjadi misteri.

Dari rumor yang beredar belakangan ini, perangkat Apple terbaru tahun ini adalah iPhone 7 dan iPhone 7 Plus. Namun sempat beredar juga kabar bahwa Apple tidak akan merilis iPhone 7 tahun ini. Sebagai gantinya mereka akan memperkenalkan iPhone 6SE dan iPhone 6SE Plus. Bahkan rumor iPhone 6SE tersebut diperkuat dengan foto box dan device iPhone 6SE lengkap dengan score benchmark Geekbench. 


Terlepas dari nama device nya, design iPhone tahun ini tak akan jauh berbeda dari iPhone generasi sebelumnya yakni iPhone 6. Untuk dapur pacu nya, akan terdapat peningkatan dengan menggunakan chipset terbaru, A10. Dan kemungkinan akan miliki sertifikasi 'water & dust proof'. Lalu untuk versi Plus dikabarkan akan punya dua sensor kamera dibelakang. Sektor battery juga dikabarkan akan mendapat peningkatan dari generasi sebelumnya. Terakhir, ponsel iPhone tahun ini kabarnya tak akan miliki headphone jack 3.5mm lagi. 

Selain iPhone terbaru, beberapa orang mengatakan Apple juga akan memperkenalkan Apple Watch terbaru pada acara tersebut.



Share this:

ABOUT ME

Thanks buat yang sudah menyempatkan waktu untuk membaca post GadgetsInThink. Kunjungi terus GadgetsInThink tiap hari, karena akan ada post baru tiap harinya. Add juga Line GadgetsInThink: @tjh3179q

JOIN CONVERSATION

    Blogger Comment

0 comments :

Post a Comment